Kegiatan yang dilakukan oleh Yayasan Gunung Saran Lestari yang berkerja sama dengan ECOSIA berupa gerakan penanaman pohon yang berlokasi di 3 (tiga) Desa, yaitu : Desa Batu Beransah, Desa Serengkah Kiri dan Desa Beringin Raya dan berada di wilayah administrasi Kecamatan Tumbang Titi.
Kegiatan penanaman telah dilakukan oleh pada bulan Pebruari 2017 masyarakat di areal masing-masing dan pada areal lahan bekas lahan perladangan masyarakat atau pada lahan yang tidak produktif. Dan pada bulan Mei 2017 dilakukan pengambilan dokumentasi berupa foto & video, pengecekan lokasi yang sudah dilakukan penanaman, wawancara dengan Bupati, Dinas Perkim LH, masyarakat pemilik lahan.
Jumlah pohon yang ditanam sebanyak 40.000 pohon dengan Jenis bibit pohon tanaman produktif seperti : Kopi, durian, karet, cempedak, jengkol, petai, enau dll. Pihak Yayasan Gunung Saran Lestari yang berkerja sama dengan ECOSIA memberikan semacam dana rangsangan sebesar Rp. 1.400 / pohon untuk penggantian bibit dan upah tanam.
Maksud dan tujuan Yayasan Gunung Saran Lestari yaitu memberikan pesan moral dan tanggung jawab kepada masyarakat luas agar mengajakan masyarakat untuk melakukan penanaman pohon pada lokasi / lahan yang tidak dimanfaatkan dalam melestarikan lingkungan dan memberi manfaat penmabahan nilai tambah dari sisi ekonomi.